Fri. Mar 15th, 2024

DAILYPOST.ID, Kampus – Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himaprodi) Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Gorontalo (Fekon UG) menggelar Musyawarah Besar (Mubes) yang ke-15.

Kegiatan tersebut dilakukan di Aula Fekon Lantai 2 belum lama ini, dan dihadiri oleh Wakil Dekan Fekon Ayub Rasyid Usman,.SE,.MM, PJS HMJ Akuntansi Dedi Bakari, Ketua BEM Fakultas Ekonomi Sri Yulinda Moito dan Mahasiswa Fekon UG.

Mubes tersebut dilaksanakan dalam rangka pemilihan Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Akuntansi Fekon UG. Dan yang terpilih yaitu Afdal S. Hatta.

Wakil Dekan mengatakan, kegiatan Mubes yang dilaksanakan oleh Mahasiswa Himaprodi Akuntansi ini diharapkan bisa menjadi motivasi bagi Himaprodi lainnya yang ada di lingkungan Fakultas Ekonomi.

“Kami dari pihak Fakultas, baik pak dekan, saya, bapak-ibu kaprodi dan teman-teman lain unsur pimpinan itu siap untuk selalu mensupport apa yang akan teman-teman laksanakan selama itu dalam kebaikan atau manfaat yang baik,” ujar Ayub.

Ayub berharap, kegiatan Mubes ini benar-benar melahirkan keputusan bersama dalam bermusyawarah.

“Harapan saya selaku wakil dekan fakultas pada kegiatan ini benar-benar melahirkan sebuah keputusan bersama dalam musyawarah. Dan Organisasi ini bisa berjalan seperti semula, dimana ketika dia sukses bisa menjadi motivasi bagi yang lainnya, dan jangan sampai event ini merusak tali persaudaraan,” tandasnya.

Selain itu, tujuan lain dari kegiatan itu adalah untuk melaporkan pertanggungjawaban kepengurusan dalam satu tahun terakhir.

Afdal S. Hatta, Ketua HMJ Akuntansi terpilih berharap, Hima Prodi Akuntansi UG yang akan dinahkodainya dapat melaksanakan program yang bermanfaat.

“Harapannya kedepan semoga di kepengurusan saya kali ini, saya dapat mewujudkan himaprodi akuntansi yang berisi pribadi amanah dan bertanggung jawab. Mampu membuat dan melaksanakan program himaprodi akuntansi yang bermanfaat secara luas, bisa membangun dan mampu berkolaborasi dengan seluruh elemen himaprodi,” kata Afdal.

Ia juga berharap dapat mewujudkan himaprodi akuntansi yang aktif, profesional, dan solid dalam membangun kemajuan prodi bersama, demi menjalankan visi misi organisasi. (Daily16/Firdawati)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *